perencanaan usaha penjualan komponen aeromodelling
aeromodelling adalah hobi menerbangkan sebuah pesawat/helikopter model yg dikendalikan melalui remot kontrol. aeromodelling adalah salah satu hoby yang cukup diminati ditanah air ini untuk itu peluang usaha yang terdsedia dalam dunia aeromodelling cukup luas. dalam melakukan usaha aeromodelling ini ada beberapa hal yang perlu diperhatikan sebagai berikut :
1. Modal
Modal adalah sesuatu yang sangat dibutuhkan dalam dunia bisnis, dalam bisnis penjualan komponen aeromodelling ini modal awal yang saya keluarkan sebesar 1.000.000,- yang digunakan untuk membeli beberapa part dalam jumlah kecil dari hongkong yang nantinya akan dijual lagi di dalam negri.
2.Target Pasar
Dalam penjualan komponen aeromodelling ini saya memanfaatkan media internet untuk berjualan online melalaui forum2 di internet yang memang disediakan untuk pembahasan dunia aeromodelling.
3. Hasil
untuk hasil yang didapatkan dari penjualan komponen aeromodelling ini cukup lumayan untuk saya biasanya hasil yang bisa saya dapatkan dalam perunit adalah 20-30% dari harga asli barang yang saya beli dari luar negri.
karna usaha penjualan komponen aeromodelling ini masih skala kecil maka saya tidak membutuhkan bantuan tenaga kerja semua saya lakukan sendiri.
Tanggung Jawab Sosial
Tanggung jawab sosial yang saya berikan kepada masyarakat/konsumen yang membeli komponen aeromodelling kepada saya yaitu informasi produk yang saya tuliskan dalam penjelasan produk secara tertulis, konsultasi mengenai produk tersebut dan juga garansi apabila produk tersebut tidak berjalan dengan baik.
bagai mana cara pemesanan barangnya
BalasHapus